Pembangunan dapur dan taman kami dimulai pada Jum'at (31/01/2014). Dengan mengumpulkan uang hasil kerja kami, maka niat untuk membangun dapur yang semula hanya angan sekarang alhamdulillah sudah mulai terealisasi. Yang paling sulit dalam pembangunan ini adalah mencari tukang bangunan. Biasanya para tukang masih punya job menyelesaikan bangunan milik orang lain. Padahal pertengahan maret kontrakan kami sudah habis. Alhamdulillah setelah suamiku mondar-mandir sana sini dapat juga itu tukang, namanya Kak Uty. Dan bayarannya juga ga mahal-mahal banget plus udah sekalian nambah septik tank juga parkir motor (semua2). Bayarannya ga smpe 5 juta, padahal tukang yang kita ingin pesan sebelumnya 6 juta keatas untuk sekali borongan. Itu juga sudah termasuk makan siang, jadi kita cuma ngasih snack sama air minum.
Pondasi Dapur (Kanan), taman (Kiri) |
Tapi Sobat, yang mahal itu bahan-bahan bangunannya tiap hari pasti masih ada aja yang kurang. Mulai dari batu bata, besi, semen, pasir, batu kali, pintu dll. Kasian suamiku mesti bolak-balik toko bangunan. Alna kalo disini buat nyari semua itu ga di satu toko. Tapi DIJUAL TERPISAH, hehehe. Sampai saat ini yang udah jadi itu pondasi sm bikin tembok. Mudah-mudahan segera jadi yah sobat, biar kami bisa menempati rumah baru kami. Aaamiin Yaa Robb.
0 komentar:
Post a Comment